Makanan Pembersih Paru-paru, Cocok Buat Mantan Perokok
24 Oktober 2022 11:20 am

Makanan Pembersih Paru-paru, Cocok Buat Mantan Perokok

Kediri, Fatikha - Paru-paru adalah salah satu organ paling vital di tubuh manusia. Organ ini memiliki fungsi yang sangat penting dalam proses pernapasan, yakni sebagai tempat pertukaran antara oksigen dan karbondioksida.

Anda para perokok harus lebih waspada terkait kesehatan organ satu ini. Sebab, asap rokok yang masuk ke dalam tubuh bisa menyebabkan paru-paru mengalami radang, bronchitis, pneumonia. Belum lagi bahaya dari zat nikotin yang menyebabkan kerusakan sel-sel dalam organ paru-paru yang bisa berakibat fatal yaitu kanker paru-paru.

Butuh waktu yang cukup lama agar kondisi paru-paru perokok bisa kembali seperti semula. Namun, ada beberapa makanan pembersih paru-paru yang bisa menghilangkan iritasi serta lendir di dalamnya. Diantaranya sebagai berikut:

1. Tomat

Mengkonsumsi tomat dapat meningkatkan kesehatan paru-paru. Hampir sama dengan paprika, tomat juga memiliki kandungan vitamin C yang cukup banyak. Tomat juga menjadi sumber makanan yang kaya akan likopen dan antioksidan
karotenoid.

Tomat
Tomat


Sebuah data penelitian pada 2017 menunjukkan dengan mengonsumsi tomat dapat mengurangi peradangan saluran pernapasan bagi penderita asma dan meningkatkan fungsi paru-paru pada penderita Penyakit Paru Obstruktif Kronik (PPOK).

2. Apel

Sebuah penelitian menunjukkan memakan apel secara teratur bisa membantu meningkatkan fungsi paru-paru. Rutin mengonsumsi lima apel atau lebih selama seminggu juga dapat menurunkan risiko penyakit terkait paru.

Apel
Apel

Manfaat lainnya, apel diyakini bisa menekan risiko asma dan kanker paru-paru. Hal ini terjadi karena tingginya konsentrasi antioksidan dalam apel, termasuk kandungan flavonoid dan vitamin C.

3. Air hangat

American Lung Association menyebutkan bahwa minum air cukup sangat penting untuk kesehatan paru-paru. Minum 8 gelas per hari merupakan salah satu cara untuk menjaga lendir di paru-paru supaya tetap tipis, sehingga membuatnya lebih mudah untuk dihilangkan saat batuk.

Minum minuman hangat, seperti teh, kaldu, atau bahkan hanya air panas, dapat menyebabkan pengenceran lendir, sehingga lebih mudah dibersihkan dari saluran udara.

4. Konsumsi makanan kaya antioksidan


King Pandanus
King Pandanus


Makan lebih banyak buah dan sayuran, terutama sayuran berdaun hijau, beri, dan makanan lain yang kaya antioksidan, dapat membantu melindungi paru-paru dari beberapa kerusakan akibat merokok.

Sebuah penelitian besar Korea menemukan bahwa minum teh hijau, yang memiliki efek antioksidan dan anti-inflamasi, dapat mengurangi peluang Anda terkena COPD

5. Minum teh hijau

Teh hijau mengandung banyak antioksidan yang membantu mengurangi peradangan di paru-paru. Senyawa ini bahkan dapat melindungi jaringan paru-paru dari efek berbahaya dari menghirup asap.

Para peneliti melaporkan, orang yang minum setidaknya 2 cangkir teh hijau per hari memiliki fungsi paru-paru yang lebih baik jika dibandingkan dengan mereka yang tidak minum sama sekali.

6. Kacang-kacangan

Kacang edamame, kacang brazil, kacang almond, dan kacang mete adalah pilihan kacang-kacangan yang bisa dijadikan sebagai makanan pembersih paru-paru.

Kacang-kacangan tersebut diketahui mengandung berbagai nutrisi penting untuk kesehatan paru-paru, seperti isoflavon, selenium, dan magnesium.

7. Kunyit

Salah satu rempah yang bisa dijadikan sebagai pilihan makanan pembersih paru-paru adalah kunyit. Kunyit diketahui mengandung senyawa kurkumin yang berperan sebagai antioksidan dan antiradang. Senyawa tersebut dipercaya dapat mendukung kesehatan paru-paru.

Kunyit
Kunyit


Penelitian bahkan menunjukkan adanya peningkatan fungsi paru-paru sebesar 9% pada perokok yang mengonsumsi kurkumin.
Penyakit Ambeien: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
Penyakit Ambeien: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya24 Okt 2025Ambeien atau wasir adalah penyakit yang terjadi ketika pembuluh darah di area anus dan rektum mengalami pembengkakan. Kondisi ini bisa menyebabkan rasa tidak nyaman, nyeri, hingga pendarahan saat
Tanda-Tanda Tubuh Kurang Vitamin yang Perlu Diwaspadai
Tanda-Tanda Tubuh Kurang Vitamin yang Perlu Diwaspadai17 Okt 2025Vitamin adalah nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah kecil, namun memiliki peran besar dalam menjaga fungsi tubuh agar tetap optimal. Kekurangan vitamin (defisiensi vitamin) bisa
Gatal-Gatal Tak Kunjung Sembuh: Penyebab dan Cara Mengatasinya
Gatal-Gatal Tak Kunjung Sembuh: Penyebab dan Cara Mengatasinya11 Okt 2025Gatal-gatal di kulit memang terasa sepele, tapi jika berlangsung lama dan tak kunjung sembuh, tentu sangat mengganggu. Kondisi ini bisa membuat seseorang sulit tidur, tidak nyaman beraktivitas,
`Perlihatkan Lagi
-
Rp 200.000
Rp 150.000
FOCUSTIN
-
Rp 95.000
Rp 65.000
THIBBUN NABAWI 33ML
-
Rp 190.000
Rp 150.000
MADU PD TENSI
-
Rp 210.000
Rp 185.000
KOLESTRO MAX KAPSUL
`Lihat Lagi
`Berakhir
Social Media
Konsultasi
085801591471
085801591471
teammarketplace84@gmail.com
Berita Newsletter
`Berlangganan
-
@2025 Fatikha Jagad Rejeki Inc.